Jumat, 16 Oktober 2015

Contoh puisi hari guru

Berikut ini beberapa contoh puisi untuk penringatan hari guru yang dapat teman-teman copy untuk tugas sekolah


Guruku

Guruku
Terimakasih atas semua jasamu
Terimakasih atas semua bimbinganmu
Terimakasih atas semua nasehatmu

Guruku
Tak pernah lelah mengajar kami
Tak pernah letih membimbing kami
Tak pernah bosan menasehati kami

Guruku
Maafkan semua kesalahan kami
Ketika kami nakal tak mendengar nasehatmu
Namun kau masih sabar membimbing kami

Guruku
Awalnya kami tak tau apa-apa
Namun karenamu kini banyak hal yang kami ketahui
Engkau yang mengajarkan kami benyanyi dan menggambar
Engkau yang mengajarkan kami menulis serta membaca

Guruku
Jasamu akan selalu kami ingat
Nasehatmu tak pernah kami lupa
Terimakasih guruku
Namamu akan selalu terukir di hati kami


SANG GURU

Dengan apakah aku membalas jasamu?
Setiap hari kau menuyuapiku dengan ilmumu
setiap hari kau menasihatiku dengan petuah bijakmu
dengan apakah aku membalas semua itu?

Aku ingin seperti dirimu
tidak ada kata kata mundur dalam kamusmu
sekalu maju teruslah maju dan maju
itulah prinsipmu

Seringkali ku mengecewakanmu
seringkali ku membuat luka di hatimu
tapi kau malah membalas semua itu dengan doa doamu
oh... Sungguh mulia hatimu (Guru)


GURUKU MAAFKANLAH

Butiran air mata kami saat ini
Mungkin tidak seberapa dan tak begitu berarti apa-apa
Karena yang lebih berarti adalah
Butiran air hujan yang sangat deras
Yang kau hadapi..
Kau Lewati..
Dan kau lalui dengan penuh hati ikhlas
Semua itu kau lakukan hanya untuk kami..

Panasnya suasana saat ini
Mungkin tidak seberapa dan tak begitu berarti apa-apa
Karena yang lebih berarti adalah
Panas teriknya matahari yang terpancar
Yang kau hadapi..
Kau Lewati..
Dan kau lalui dengan penuh hati sabar
Semua itu kau lakukan hanya untuk kami..

Namun.., Sedih yang kau rasakan saat ini
Mungkin tidak seberapa dan tak begitu berarti apa-apa
Karena yang lebih berarti adalah
Betapa sedihnya kami saat ini..
Ketika semua jasa mulia yang kau berikan
Tak bisa kami lalui dengan penuh balas budi
Guruku maafkanlah kami..

Tidak ada komentar: